• Sunday, 3 June 2012

    dilema hati Rara yang galau

    Rara dan Reno teman dekat, si Rara sudah lama suka dengan si Reno.

    Reno cowok kelahiran jepang., bapaknya asli dari okinawa jepang sedangkan ibunya asli dari palembang indonesia. Reno orangnya keren tapi tetep masih suka senyum, itulah yang membuat Rara suka. Ditambah lagi Reno merupakan vokalis Band SMA yang terkenal banget sampai tingkat nasional.

    kalo si Rara, cewek satu ini kelahiran indonesia., bapaknya asli orang lampung sedangkan ibunya kelahiran sunda. Cewek ceria di SMA yang cukup tenar karena kepinterannya. Pernah ikut olimpiade fisika mewakili SMA dan juara. Rara cantik namun agak tomboy, kadang jutek orangnya. Banyak cowok SMA yang suka sama si Rara tapi si Rara nya belum mau pacaran, kata dia.

    Band nya Reno sering latihan di aula musik sekolah bareng sama temen-temennya.  Ada si Ringgo yang gokil jadi bassis, si Romi yang lugu jadi gitaris, dan si Rendi yang playboy seorang drummer.

    Gak jauh beda kek si Reno, si Rara punya temen geng nya yang paling eksis di sekolah. Seluruh siswa semua tahu ketenaran dari gengnya si Rara. Temennya Rara ada si Resti yang centil tapi imut, si Rida yang cerewet tapi loyal, si Reni yang pemalu tapi mau, dan si Rina yang gaul dan manis.

    Pas mau ada acara konser musik di luar kota, si Rendi yang playboy pacarnya Rina mengajak Rara dan gengnya ikut menonton konser mereka. Biar lebih rame dan seru katanya. Ngobrol ceria akhirnya geng Rara mau ikut nonton konser musik bandnya si Reno. Tapi saat itu Rara dan Reno masih belum saling kenal.

    Ketika bertemu tiap orang saling berkenalan., si Reno yang keren cuma kasi senyum kilat aja ke semuanya. Cuma karena senyum itu si Rara mulai menemukan cowok idamannya. Mungkin inilah cowok yang selama ini dia tunggu.

    Waktu konser tiba band Reno tampil dengan sempurna bawain lagu ciptaan mereka sendiri. Semua penonton ikut bersorak bernyanyi mengikuti iringan lagu band nya Reno. Rara yang dari awal sudah kek terhipnotis dengan pesona Reno makin menggila hatinya, baru kali ini dia suka sampai segitunya ke cowok yang belum lama ini dia kenal.

    Rara dan Reno jadi berteman dan sering bertemu semenjak konser musik waktu itu. Apalagi keduanya satu kelas saat ajaran baru sekolah dimulai. Rara dan Reno terlihat akrab, saling bercanda bersama, si Rara bantu mengajari pelajaran yang Reno kurang bisa., Reno pun membalas sikap Rara dengan kebaikannya. Sudah cukup lama bersama mereka sudah saling mengenal satu sama lain, apa yang disuka, apa yang tidak disuka, bacaan favorit., film yang menarik, semuanya.

    Rara sudah jatuh hati dan menanamkan rasa cinta Reno di hatinya. Perhatian yang Rara berikan disambut baik oleh Reno.

    Namun, setelah ujian selesai. Si Rara galau, Rara mengetahui kalau si Reno sudah punya pacar di negeri jepang sana. Rara tahu kalau Riie pacarnya si Reno sudah lama jadian dari pesan singkat yang salah dikirim oleh si Reno. Selama ini Reno merasa kesepian karena ditinggal jauh dengan pacarnya, hubungan Reno dengan Riie memang tetap berjalan baik walaupun komunikasi diantara mereka kurang lancar.

    Perasaan si Rara menjadi semakin kompleks., karena teman satu gengnya mendukung Rara untuk jadian dengan Reno, ditambah lagi hampir satu sekolah tahu kalo mereka dekat dan akrab banget kek udah jadi pacaran.

    Rara bingung, diantara memilih maju untuk bisa bersama Reno dan dia bisa bahagia., atau Rara harus merelakan Reno tetap dengan kekasihnya Riie namun dia merasa patah hati dan kecewa. Semua pilihannya berujung kosekuensi yang sangat jelas untuk kehidupan Rara nantinya.

    Di saat galau seperti ini, si Reno malah menarik ulur hatinya si Rara, Rara yang selama ini memendam perasaannya pun menjadi dilema.,apakah dia harus egois dengan cara jadian bersama Reno dan melupakan Riie yang selama ini pacarnya Reno.

    ..................................................................................................................................................

    bagaimanakah kelanjutan kisah ceritanya???


    No comments:

    Post a Comment

    Silahkan anda beri komentar dengan menggunakan kata yang baik, tidak SARA, berwawasan, boleh juga diselingi dengan humor yang cerdas :) Terima kasih (y)

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...